Share to:

 

Bohemia Swiss

Simbol Bohemia Swiss, Pravčická brána, lengkungan batu pasir terbesar di Eropa.

Bohemia Swiss (bahasa Ceko: České Švýcarsko; bahasa Jerman: Böhmische Schweiz), juga dikenal sebagai Swiss Ceko, merupakan sebuah region yang indah di barat laut Republik Ceko. Wilayah ini terletak di sisi Elbsandsteingebirge Ceko di utara Děčín di kedua sisi sungai Elbe. Wilayah ini memanjang ke timur ke Pegunungan Lausitz dan ke barat ke Erzgebirge. Puncak ketinggiannya adalah gunung Děčínský Sněžník dengan ketinggian 726m di atas permukaan laut. Wilayah ini telah menjadi kawasan yang dilindungi (sebagai ChKO Labske Piskovce) sejak tahun 1972.

Wilayah di sepanjang sisi kanan Elbe ini menjadi sebuah taman nasional pada tanggal 1 Januari 2000, Taman Nasional České Švýcarsko. Taman Nasional ini berbatasan dengan Taman Nasional Swiss Sachsen (Sächsische Schweiz) di Jerman.

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya