Chih-Kung Lee
Chih-Kung Lee (dikenal juga sebagai C.K. Lee; Hanzi: 李世光) lahir di Taipei, Taiwan pada Oktober 1959. Ia meraih gelar B.S dalam bidang Teknik Sipil dari Universitas Taiwan Nasional dan kemudian meraih gelar M.S. dan Ph.D. dari Cornell University, dengan gelar mayor dalam bidang Mekanika Teoretikal & Terapan, beserta gelar minor dalam bidang Fisika. Ia dikenal sebagai penemu sensor modal dan aktuator. Pengalaman industrialnya meliputi jabatan sebagai Deirektur Jenderal Ilmu Teknik & Terapan di Dewan Sains Nasional Taiwan, Wakil Presiden Eksekutif Institut Riset Teknologi Industrial, dan Presiden Lembaga Industri Informasi. Ia menjadi penasehat untuk Kementerian Pendidikan, Kementerian Urusan Ekonomi dan berbagai badan pemerintahan lainnya. Ia sekarang menjadi Distinguished Professor di Universitas Taiwan Nasional di Institut Mekanika Terapan dan Departemen Ilmu Teknik & Teknik Samudera. Adiknya adalah Howard Lee.[1] Referensi
Wikimedia Commons memiliki media mengenai Chih-Kung Lee. |