Share to:

 

Cimarias, Pamulihan, Sumedang

Cimarias
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Barat
KabupatenSumedang
KecamatanPamulihan
Kode Kemendagri32.11.13.2006 Edit nilai pada Wikidata
Luas4,772 km²
Jumlah penduduk3.522 jiwa
Kepadatan738,36 jiwa/km²
Peta
PetaKoordinat: 6°53′44″S 107°51′36″E / 6.89556°S 107.86000°E / -6.89556; 107.86000


Cimarias adalah desa di kecamatan Pamulihan, Sumedang, Jawa Barat, Indonesia.

Sejarah

Desa Cimarias pada awalnya adalah bagian desa Cinanggerang. Sebagai bagian dari adanya pemekaran wilayah kecamatan dikabupaten sumedang Kecamatan tanjungsari dimekarkan menjadi beberapa kecamatan termasuk hasilnya adalah kecamatan pamulihan, desa cinanggerang pun karena wilayahnya terlalu luas akhirnya di mekarkan menajdi 2 desa, desa cinangerang dan desa cimarias

Iklim

Berhawa sejuk pada pagi dan sore hari. Suhu udara berkisar antara 18° sampai dengan 32°

Letak geografis & ketinggian

Secara topografis, wilayah Desa Cimarias memiliki bentang permukaan tanah berupa pegunungan. Ketinggian wilayah dimana kantor desa berlokasi sekitar 875 mdpl. Secara geografis, Desa Cimarias dikelilingi oleh wilayah-wilayah sebagai berikut: Desa Ciherang Kecamatan Sumedang Selatan, Desa Cijeruk dan Desa Cigendel di sebelah utara, Desa Mekar Rahayu Kecamatan Sumedang Selatan dan Desa Cinanggerang di sebelah timurnya, Desa Cinanggerang dan Desa Cilembu di sebelah selatan, serta Cigendel di sebelah baratnya. Secara administratif, Desa Cimarias terbagi ke dalam tiga wilayah dusun yaitu Dusun I, Dusun II dan Dusun III. Sementara jumlah Rukun Warga dan Rukun Tetangganya sebanyak enam RW dan 33 RT serta di tambahkan beberapa kampung yaitu, kampung cisalak, kampung ciseda, kampung pasir gede,kampung ciakar, kampung sukaherang, kampung neglasari dan kampung leumah neundeut.

Perekonomian

Terkait mata pencahariannya, sebagian besar penduduknya bekerja di sektor pertanian. Peruntukan wilayah yang sebagian besar dipergunakan sebagai lahan pertanian, mendukung sektor ini.

Lahan pertanian yang berupa lahan pesawahan sangat mendukung kegiatan perekonomian warga masyarakat, begitu juga dengan lahan perkebunannya. Warga masyarakat Desa Cimarias ada yang bekerja sebagai petani maupun sebagai buruh tani di perkebunan. Lahan pesawahannya menghasilkan produk utama berupa padi, di samping produk palawija seperti jagung baik jagung manis maupun jagung hibrida, ubi jalar, kacang tanah. Tak ketinggalan juga menghasilkan produk sayuran seperti cabai besar, cabai rawit dan kacang merah

Referensi

https://jdih.sumedangkab.go.id/regulationdetail/peraturan-daerah-kabupaten-sumedang-nomor-51-tahun-2000-tentang-pembentukan-kecamatan-51-2000

https://sumedangtandang.com/direktori/detail/desa-cimarias.htm

https://peraturan.bpk.go.id/Details/265859/perbup-kab-sumedang-no-376-tahun-2022

https://www.detik.com/jabar/wisata/d-5975439/cekdam-cimarias-sumedang-danau-tersembunyi-di-lereng-kareumbi

Kembali kehalaman sebelumnya