Share to:

 

Citimall Cimanggis

Citimall Cimanggis
Citimall Cimanggis logo
Peta
LokasiJawa Barat, Indonesia
Koordinat6°21′26″S 106°51′35″E / 6.35717°S 106.85983°E / -6.35717; 106.85983
AlamatJl. Raya Bogor Km.29, Mekarsari, Cimanggis, Depok 16452
Dibuka2012; 13 tahun lalu (2012) (Cimanggis Square)
2023; 2 tahun lalu (2023) (Citimall Cimanggis)
PemilikNWP Property
Jumlah lantai3
Situs webnwpproperty.com/cimanggis-square/

Citimall Cimanggis adalah sebuah pusat perbelanjaan yang terletak di Depok, Jawa Barat. Didirikan pada tahun 2012 sebagai Cimanggis Square, mal ini dimiliki oleh PT Surya Asri Lestari, cabang dari Multipolar, selama beberapa tahun sebelum akhirnya dijual kepada NWP Property (PT Nirvana Wastu Pratama) pada akhir tahun 2019.[1]

Sejarah

Cimanggis Square diresmikan pada tanggal 30 Januari 2012, dengan Hypermart sebagai penyewa kunci pertamanya,[2] disusul dengan Matahari Department Store pada tanggal 16 Mei 2012.[3] Pembangunan mal ini dilakukan beberapa hari pasca diresmikannya Jalan Tol Cinere–Jagorawi.[4] Cimanggis Square merupakan satu-satunya pusat retail baru yang dibuka di wilayah Jabodetabek pada kuartal awal 2012. Fakta ini disebutkan dalam penelitian mengenai stagnannya pasokan retail di wilayah ibukota saat itu.[5][6]

Pada tanggal 31 Desember 2019, NWP Property membeli Cimanggis Square dari Multipolar, induk usaha PT Surya Asri Lestari yang memiliki mal. Transaksi tersebut merupakan bagian dari akuisisi NWP atas lima mal milik Lippo Group: Cimanggis Square, Duta Plaza, dan Central Plaza Lampung dari Multipolar, dan Pejaten Village dan Binjai Supermall dari Lippo Malls Indonesia Retail Trust. Transaksi dengan Multipolar bernilai US$31,5 juta.[7][1]

Baik Hypermart dan Matahari Cimanggis Square tutup pada tahun 2021. NWP lantas melakukan renovasi gedung agar sesuai dengan standar mereka. Mal mulai menyandang nama Citimall Cimanggis per tahun 2023. Pada tanggal 8 Desember 2023, MR.DIY membuka cabang di Lantai 1 Citimall Cimanggis.[8] Pada tanggal 27 September 2024, mal diresmikan kembali bersamaan dengan dibukanya cabang bioskop Cineplex 21 Group di Lantai 2. Citimall Cimanggis XXI menyediakan 4 layar dengan kapasitas 720 kursi.[9]

Rujukan

  1. ^ a b "Siapkan US$ 124 juta, NWP Retail akan akuisisi lima pusat perbelanjaan Lippo". IDN Financials. 2 Januari 2020. Diakses tanggal 2 Januari 2025. 
  2. ^ "Hypermart Buka Gerai ke-66 di Cimanggis Square". Tribunnews. 30 Januari 2012. Diakses tanggal 2 Januari 2025. 
  3. ^ "2012, Matahari Targetkan Pendapatan Rp12 T". Okezone Finance. 16 Mei 2012. Diakses tanggal 2 Januari 2025. 
  4. ^ "Hadir Tol Cijago, Matahari tambah gerai di Depok". Sindo News. 30 Januari 2012. Diakses tanggal 2 Januari 2025. 
  5. ^ "Enam Mal Diresmikan di Jakarta Tahun 2012". Tribunnews. 9 April 2012. Diakses tanggal 2 Januari 2025. 
  6. ^ "Hanya Satu Mal Beroperasi pada Kuartal Pertama". Kompas. 10 April 2012. Diakses tanggal 2 Januari 2025. 
  7. ^ "NWP Retail Akuisisi Tiga Pusat Perbelanjaan". Kompas. 10 April 2012. Diakses tanggal 2 Januari 2025. 
  8. ^ "Hadirilah Grand Opening MR.DIY Citimall Cimanggis". Instagram. 8 Desember 2023. Diakses tanggal 2 Januari 2025. 
  9. ^ "Hadirkan Cinema XXI, Citimall Cimanggis Tambah Pengalaman Terbaik Pengunjung". Planet Depok. 27 September 2024. Diakses tanggal 2 Januari 2025. 

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya