GMMTV
GMMTV (bahasa Thai: จีเอ็มเอ็มทีวี, RTGS: Chiememthiwi, atau sebelumnya bernama Grammy Television) adalah anak perusahaan konglomerat hiburan Thailand GMM Grammy, di bawah The One Enterprise, yang bergerak di bidang agen bakat serta memproduksi program TV, serial TV, lagu, dan video musik. Perusahaan ini didirikan pada 3 Agustus 1995 dengan dipimpin oleh Sataporn Panichraksapong sebagai direktur pelaksana perusahaan saat ini. SejarahGMMTV Company Limited (Thai: บริษัท จีเอ็มทีวี จำกัด) (dikenal juga sebagai Grammy Television Company Limited (Thai: บริษัท แกรมม ี่ เทเลวิชั่น จำกัด)) didirikan pada tanggal 3 Agustus 1995 oleh para eksekutif GMM Grammy yang melihat potensi dalam perkembangan, pertumbuhan, dan penguatan industri televisi Thailand. Departemen pemasaran perusahaan dibentuk menjadi entitas terpisah untuk mengelola industri produksi televisi. GMMTV mulai memproduksi acara permainan TV dan acara musik untuk stasiun TV analog di Thailand saat itu, yaitu Channel 3, Channel 5, Channel 7, dan iTV, dengan Duangjai Lorlertwit dan Saithip Montrikul na Ayudhaya masing-masing sebagai direktur pelaksana. Pada tahun 2007, Saithip Montrikul na Ayudhaya keluar dari perusahaan untuk mengelola GMM Media Public Co., Ltd. Hasilnya, Sataporn Panichraksapong, yang saat itu menjabat sebagai wakil direktur pelaksana, menjadi direktur pelaksana yang baru dan mengganti nama perusahaan menjadi GMMTV Company Limited. Pada 2 Februari 2009, perusahaan mulai menjalankan saluran televisi kabel dan satelit bernama Bang Channel dengan memindahkan beberapa acara TV yang ditayangkan di Channel 5 ke salurannya sendiri, dan mulai memproduksi berbagai program televisi dalam genre lain selain acara permainan TV dan acara musik. Pada 29 Juni 2011, GMMTV telah mendirikan usaha patungan dengan Rungtham Pumseenil untuk mendirikan Memiti Co., Ltd. untuk memperluas dan berinovasi dalam industri televisi Thailand dengan 70% saham dimiliki oleh GMMTV dan 30% dimiliki oleh Rungtham. Akibatnya, Memiti menjadi anak perusahaan GMMTV. Sehubungan dengan adanya restrukturisasi bisnis GMM Grammy, maka pada 24 Juni 2015, jajaran direksi GMM Grammy telah mengeluarkan keputusan untuk melepaskan seluruh 70% saham yang dimiliki GMMTV di Memiti kepada The One Enterprise atau grup bisnis Channel One31 sebagai grup bisnis baru. Pada 5 Desember di tahun yang sama, dewan direksi GMMTV memutuskan untuk menutup saluran televisi kabel dan satelitnya sehingga berfokus pada produksi televisi untuk One31 dan GMM 25 yang merupakan saluran digital. Oleh sebab itu, Bang Channel berhenti mengudara mulai 31 Desember 2015. Pada 24 Agustus 2017, setelah Adelfos Co., Ltd, anak perusahaan TCC Group mengambil bagian atas saham biasa yang baru diterbitkan di GMM Channel Trading Co., Ltd., GMM Grammy telah melakukan restrukturisasi pada bisnisnya agar sejalan dengan perjanjian pemesanan saham tersebut dengan mengambil keputusan untuk mengalihkan seluruh sahamnya yang dimiliki di GMMTV kepada GMMCH (GMM Channel Holding Co., Ltd., dahulunya GMM Channel Trading Co., Ltd.) atau kelompok usaha GMM 25 sebagai pemegang saham baru. Namun pada 27 November 2020, rapat direksi GMM Grammy, bekerja sama dengan Siridamrongdham Co., Ltd. dari TCC Group, mengambil keputusan untuk melepas dan mengalihkan seluruh sahamnya di GMMCH kepada ONEE (The One Enterprise Public Company Limited atau grup usaha One31) sesuai rencana dan kondisi yang sehubungan dengan penawaran umum perdana dan mencatatkan ONEE di Bursa Efek Thailand. Hasilnya, perusahaan tersebut menjadi anak perusahaan grup The One Enterprise dengan Takonkiet Viravan sebagai direktur tidak langsung sejak 1 Desember. Pada 22 November 2022, selama konferensi pers GMMTV 2023 Diversely Yours, Sataporn mengumumkan rencana untuk menginvestasikan 51% saham di Parbdee Tawesuk Co., Ltd., rumah produksi kreatif yang ikut memproduksi Wake Up Ladies: The Series, The Gifted, F4 Thailand: Boys Over Flowers, dan lain-lain. dalam upaya mengembangkan model bisnis GMMTV dan meningkatkan potensi serta mengangkat konten Thailand untuk mencapai level baru di pasar global. Akuisisi tersebut selesai sebulan kemudian pada 22 Desember 2022. Saat ini, GMMTV memproduksi berbagai program hiburan, drama, dan serial televisi di bawah pengawasan dan manajemen The One Enterprise yang berhak menyelenggarakan saluran One31 dan GMM 25. Oleh karena keberhasilan produksi serial remaja/drama serta serial Boys' Love di GMM 25, The One Enterprise memberikan slot prime time mulai pukul 20:30-21:30 (GMT+7) pada channel GMM 25 agar GMMTV dapat menyediakan dan menyiarkan serialnya setiap minggu. ArtisArtis di bawah naungan GMMTV termasuk pembawa acara televisi, aktor, dan penyanyi.
Mantan ArtisMantan artis di bawah naungan GMMTV termasuk pembawa acara televisi, aktor, dan penyanyi.
DiskografiGMMTV telah memproduksi berbagai soundtrack dan original cover song yang dinyanyikan oleh artis di bawah naungan GMMTV atau anak perusahaan konglomerat GMM Grammy menggunakan label GMMTV Records. GMMTV mengungkap label rekaman barunya bernama RISER MUSIC pada tanggal 20 Januari 2023, yang terdiri dari Perawat Sangpotirat (Krist), Vachirawit Chivaaree (Bright), dan Korapat Kirdpan (Nanon) sebagai artis pertama mereka.[1][2][3] Kemudian, pada tanggal 5 April 2023, GMMTV menggelar jumpa pers dan penampilan artis mereka untuk meresmikan peluncuran label rekaman dalam acara Get Rising To Riser, bersamaan dengan perkenalan manajer labelnya, Kangsomks (Tanatat Chaiyaat) dan dua grup artis baru, yaitu LYKN, grup vokal pria dari pemenang acara Project Alpha serta SIZZY, grup vokal wanita yang sebelumnya bernaung di bawah naungan GMMTV Records.[4] Saat ini, Vachirawit Chivaaree (Bright) dan SIZZY telah berhenti beraktivitas di bawah naungan RISER MUSIC. FilmografiFilm
DramaSebagian besar plot dan skenario drama dan serial televisi GMMTV diadaptasi dari novel dan cerita fiksi. Saat ini, serial dan drama yang diproduksi GMMTV tayang setiap Senin hingga Minggu pukul 20:30-21:30 (GMT+7) melalui Channel GMM25, sedangkan episode serial versi lengkap yang belum dipotong akan tersedia segera setelah ditayangkan atau ditunda penayangannya melalui saluran layanan streaming mitra, seperti AIS Play, Viu, WeTV, Disney+ Hotstar, dan oneD. Bagian episode serial versi terbagi akan ditayangkan secara simultan untuk pemirsa internasional melalui saluran YouTube resmi GMMTV yang dapat dilengkapi dengan takarir bahasa Inggris.
Serial Televisi
Referensi
|