Share to:

 

George Hunter (fotografer)

George Hunter pada 22 Mei 2009. Foto ini diambil di rumahnya yang terletak di Mississauga, Ontario.

George Hunter (1921 – 10 April 2013) [1] adalah seorang fotografer asal Kanada. Ia memfokuskan fotografi dokumenter selama 70 tahun dengan kekhususan foto di kegiatan industri dan lanskap dalam film.[2] Hunter lahir di Regina, Saskatchewan. Ia memulai karier sebagai fotografer profesional ketika bekerja untuk surat kabar Winnipeg Tribune.[2] Selama Perang Dunia II, ia masih bekerja di Winnipeg Tribune. [3] Lalu, selama 1940-an, Hunter juga bekerja untuk National Film Board of Canada.[2] Setelah perang usai, ia beralih ke pekerjaan lepas.[3] Salah satu ciri khas fotonya adalah penggunaan foto udara. Ini dilakukannya karena ia juga seorang pilot pesawat.[2]

Hunter adalah salah satu fotografer pertama yang diterima di Royal Canadian Academy of the Arts. Selain itu, ia juga merupakan anggota pendiri Canadian Heritage Photography Foundation.[4] Uang Dolar Kanada menggunakan tiga gambar yang diptretnya untuk menghias uang kertas lima, sepuluh, dan lima puluh dolar.[4] Hunter pernah memotret sebuah foto tentang Bandar Udara Internasional Pearson Toronto. Foto ini dijadikan sebagai bagian dari kapsul waktu penjelajah ruang angkasa Voyager 2.[4] Pada tahun 2001, Asosiasi Fotografer dan Ilustrator Kanada memberinya penghargaan pencapaian seumur hidup.[4]

Karyanya yang paling terkenal dimuat dalam majalah Time pada pertengahan 1950-an. Karya ini tentang lanskap Amerika. Pemotretannya dilakukan saat senja. Foto ini memperoleh sorotan dalam sebuah artikel berjudul "AS Setelah Gelap". Artikel ini membahasna dalam 12 halaman dan diterbitkan dalam edisi 20 September 1954.[3] Sebanyak 100 karya Hunter juga diwakili dalam koleksi nasional yang disimpan di Museum Fotografi Kontemporer Kanada.[4] Pada kahir hayatnya, Hunter tinggal di rumah yang menjadi studionya yang terletak di Mississauga, Ontario. Ia wafat pada tanggal 10 April 2013 di Rumah Sakit Credit Valley Mississauga. Usianya saat itu adalah 92 tahun.[1]

Pada Mei 2017, NFB dan penerbit Kanada Firefly Books, akan menerbitkan karya-karya pilhan dari Hunter dalam bentuk buku. Buku ini kemudian akan diberi judul Kanada George Hunter: Gambar Ikonik dari Fotografer Paling Produktif Kanada.[5]

Referensi

  1. ^ a b Turnball, Barbara (1 April 2013). "George Hunter, 92, spent decades photographing Canada". The Toronto Star. Toronto. Diarsipkan dari versi asli tanggal 13 April 2013. Diakses tanggal 13 April 2013. 
  2. ^ a b c d "Songs of the Future: Canadian Industrial Photographs, 1858 to Today". Toronto: Art Gallery of Ontario. 2010. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-05-29. Diakses tanggal 20 November 2011. 
  3. ^ a b c Carter, Bob (2003). "Tales of a Photographer: George Hunter". Toronto: The Photographic Historical Society of Canada. Diarsipkan dari versi asli tanggal 20 November 2011. Diakses tanggal 20 November 2011. 
  4. ^ a b c d e White, Jody (1 June 2011). "The most famous Canadian photographer you've never heard of You'd hardly know it, but George Hunter's work is everywhere". MacLean's. Toronto. Diarsipkan dari versi asli tanggal 20 November 2011. Diakses tanggal 20 November 2011. 
  5. ^ "From screen to page: National Film Board of Canada forays into book publishing". Winnipeg Free Press. The Canadian Press. 2 May 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-07-31. Diakses tanggal 30 May 2017. 
Kembali kehalaman sebelumnya