Georges GurdjieffGeorges Ivanovich Gurdjieff (Георгий Иванович Гюрджиев, Georgiy Ivanovich Gyurdzhiev atau Gurdjiev; 13 Januari, 1872? – 29 Oktober, 1949), adalah seorang guru mistik dan spiritual Armenia-Yunani dari Rusia yang pada awalnya dikenal publik sebagai guru tarian sakral. Ia kemudian mendirikan sekolah untuk pengembangan spiritual yang bernama, "Institut Perkembangan Manusia yang Harmonis (Institute for the Harmonious Development of Man). Ia mengklaim bahwa ajaran yang ia bawa ke barat berasal dari pengalaman pribadinya dan pengembaraan-pengembaraan awalnya mengekspresikan kebenaran yang ia temukan dalam ajaran keagamaan serta kebijaksanaan kuno berkaitan dengan kewaspadaan diri (self-awareness) di dalam kehidupan sehari-hari seseorang dan tempat kemanusiaan di alam semesta. Hal tersebut bisa dirangkum dari seri ketiga tulisannya berjudul: Life is Real Only Then, When 'I Am'. Seri lengkap dari buku-bukunya berjudul "All And Everything". BiografiGurdjieff lahir di Alexandropol di wilayah Kekaisaran Rusia (sekarang Gyumri, Armenia). Tahun pastinya tidak diketahui; diperkirakan antara 1866 sampai 1877. Biografi karangan James Moore ("Gurdjieff: The Anatomy Of A Myth") berusaha meyakinkan bahwa tahun kelahirannya adalah 1866. Gurdjieff besar di Kars, telah melakukan perjalanan ke berbagai bagian dunia (seperti Asia Tengah, Mesir, Roma) sebelum kembali ke Rusia dan mengajar di Moskow dan St. Petersburg pada tahun 1913. Di tengah-tengah pergolakan revolusioner di Rusia, ia meninggalkan Petrograd (St. Petersburg dinamai kembali sebagai Petrograd pada 1 September 1914) pada tahun 1917 unutk kembali ke rumah keluarganya di Alexandropol. Selamae Revolusi Bolshevik ia mendirikan komunitas studi sementara di Essentuki di kawasan Caucasus, kemudian Tuapse, Maikop, Sochi dan Poti, semuanya berada di pesisir Laut Hitam di Rusia Selatan di mana ia bekerja secara intensif dengan banyak murid Rusia. Pada pertengahan Januari 1919 ia dan murid terdekatnya pindah ke Tbilisi. Pada akhir Mei 1920, ketika kondisi politik di Georgia berubah dan orde lama berantakan, mereka jalan kaki ke Batumi di pesisir Laut Hitam, lalu ke Istanbul. Di sana Gurdjieff menyewa apartemen di Koumbaradji Street di Péra dan kemudian di 13 Abdullatif Yemeneci Sokak dekat Menara Galata . Apartemennya terletak di dekat tekke (khaniqah) dari Orde Sufi/tariqat Mevlevi (yang didirikan oleh Jalal al-Din Muhammad Rumi) di mana Gurdjieff, Ouspensky dan Thomas de Hartmann menghadiri upacara sema dari Para Darwis yang Berputar (The Whirling Dervishes). Di Istanbul Gurdjieff juga bertemu John G. Bennett. Pada bulan Agustus 1921 Gurdjieff mengembara di seputar Eropa barat, mengajar dan mendemonstrasikan karyanya di berbagai kota di antaranya Berlin dan London. Pada Oktober 1922, ia mendirikan 'Institut Perkembangan Manusia yang Harmonis' di bagian selatan Paris tepatnya di Prieuré des Basses Loges di kawasaan Fontainebleau-Avon dekat Château de Fontainebleau yang terkenal. Pada tahun 1924 ia hampir meninggal dalam sebuah kecelakaan mobil. Setelah ia sembuh, ia menutup Institut Perkembangan Manusia yang Harmonis dan mulai menulis "All and Everything". Dimulai tahun 1930, Gurdjieff mengadakan lawatan ke Amerika Utara ia mengambil alih tugas sebagai sebagai pengajar para murid yang sebelumnya diajar oleh A.R Orage. Pada tahun 1935 Gurdjieff berhenti menulis All and Everything setelah menyelesaikan dua bagian pertama dari trilogi-nya dan memulai Seri Ketiga (dipublikasikan dengan judul Life is Real Only Then, When 'I Am') Di Paris, Gurdjieff tinggal di 6 Rue des Colonels-Rénard di mana ia melanjutkan mengajar selama Perang Dunia II. Gurdjieff meninggal pada tanggal 29 Oktober 1949 di American Hospital yang terletak di Neuilly-sur-Seine, Prancis. Upacara perkabungannya diadakan di Katedral Ortodoks Rusia, St. Alexandre Nevsky yang terletak di 12 Rue Daru, Paris. Ia dimakamkan di pemakaman Fontainebleau-Avon. Pranala luarWikiquote memiliki koleksi kutipan yang berkaitan dengan: Georges Gurdjieff. Wikimedia Commons memiliki media mengenai G. I. Gurdjieff.
|