Jindeok dari SillaRatu Jindeok dari Silla adalah ratu Silla, salah satu dari Tiga Kerajaan Korea, dari tahun 647 hingga 654 (selama 6–7 tahun). Ia adalah penguasa ke-28 kerajaan Silla. Ia adalah ratu kedua Silla setelah Ratu Seondeok. Selama masa pemerintahannya, Silla berebut dengan Baekje dalam mencari muka istana Cina, Tang. Ia juga dikenal sebagai penulis sebuah puisi yang ditujukan kepada Kaisar Gaozong dari Tang.
Makamnya berlokasi di atas bukit di kota Gyeongju. Meskipun beberapa sejarawan menyangsikan hal tersebut jika itu benar-benar adalah makam Ratu Jindeok. Menurut riwayat Samguk Sagi ia dimakamkan di Saryangbu, yang lokasinya bertentangan dengan arah makam tersebut.
|