Share to:

 

Kekristenan di Sumatera Barat

Keuskupan Padang yang dibangun pada masa kolonial Belanda

Kekristenan di Sumatera Barat merupakan komunitas keagamaan terbesar kedua di provinsi Sumatera Barat setelah agama Islam. Pemeluk agama Kristen di Sumatera Barat umumnya berasal dari suku Mentawai, Batak, Tionghoa, dan suku Nias. Berdasarkan data Kementerian Dalam Negeri tahun 2021, persentasi pemeluk agama Kristen di Sumatera Barat sebanyak 2,34%, di mana mayoritas Protestan yakni 1,50% dan Katolik 0,84%. Kekristenan menjadi mayoritas di Kabupaten Kepulauan Mentawai.[1]

Pemeluk Kristen Menurut Kabupaten/Kota

Orang Mentawai di Sumatera Barat mayoritas menganut agama Kristen

Berikut adalah data pemeluk agama Kristen di provinsi Sumatera Barat, berdasarkan data Kementerian Dalam Negeri hingga 30 Juni 2021:[1]

Pemeluk agama Kekristenan di provinsi Sumatera Barat 2021
No Kabupaten/Kota Jumlah Penduduk Protestan % Katolik % Total Kristen %
1 Kepulauan Mentawai 90.904 44.068 48,48% 26.365 29,00% 70.433 77,48%
2 Kota Padang 918.463 14.130 1,54% 12.377 1,35% 26.507 2,89%
3 Kota Bukittinggi 128.944 2.095 1,62% 1.134 0,88% 3.229 2,50%
4 Pasaman Barat 436.298 7.395 1,70% 2.769 0,63% 10.164 2,33%
5 Dharmasraya 226.264 3.162 1,40% 489 0,22% 3.651 1,62%
6 Kota Padang Panjang 59.998 392 0,65% 357 0,60% 749 1,25%
7 Kota Payakumbuh 141.171 831 0,59% 700 0,50% 1.531 1,09%
8 Kota Solok 76.272 512 0,67% 271 0,36% 783 1,03%
9 Agam 524.561 3.915 0,75% 397 0,08% 4.312 0,83%
10 Solok Selatan 181.661 1.312 0,72% 184 0,10% 1.496 0,82%
11 Kota Sawahlunto 66.962 306 0,46% 114 0,17% 420 0,63%
12 Sijunjung 240.079 882 0,37% 301 0,13% 1.183 0,50%
13 Padang Pariaman 436.893 1.496 0,34% 485 0,11% 1.981 0,45%
14 Pasaman 301.444 1.171 0,39% 162 0,05% 1.333 0,44%
15 Kota Pariaman 95.519 197 0,21% 117 0,12% 314 0,33%
16 Pesisir Selatan 515.549 811 0,16% 181 0,04% 992 0,20%
17 Lima Puluh Kota 388.585 511 0,13% 241 0,06% 752 0,19%
18 Tanah Datar 374.431 325 0,09% 139 0,04% 464 0,13%
19 Solok 392.338 320 0,08% 38 0,01% 358 0,09%
Sumatera Barat 5.596.336 83.831 1,50% 46.821 0,84% 130.652 2,34%

Referensi

  1. ^ a b "Visualisasi Data Kependudukan - Kementerian Dalam Negeri 2021" (visual). www.dukcapil.kemendagri.go.id. Diakses tanggal 26 Desember 2021. 
Prefix: a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9

Portal di Ensiklopedia Dunia

Kembali kehalaman sebelumnya