Keuskupan Linares di Chili
Keuskupan Linares (bahasa Latin: Dioecesis Linarensis) didirikan di Linares, Chili oleh Paus Pius XI pada 18 Oktober 1925 lewat bulla kepausan Notabiliter Aucto. Keuskupan San Ambrosio de Linares, sebuah keuskupan suffragan dari Santiago de Chile, terletak di pusat geografi dari negara tersebut. Wilayah keuskupan tersebut meliputi dua provinsi: Provinsi Linares dan Provinsi Cauquenes, serta sepertiga bagian dari Provinsi Talca, semuanya berada di Wilayah Maule, Chili. Pranala luar |