Share to:

 

Mackenzie Davis

Mackenzie Davis
Lahir1 April 1987 (umur 37)
Vancouver, British Columbia, Kanada
PekerjaanAktris
Tahun aktif2012–sekarang
Dikenal atasThe F Word, That Awkward Moment
Tinggi5 ft 10 in (178 cm)[1]
IMDB: nm4496875 Allocine: 536757 Rottentomatoes: celebrity/mackenzie_davis Allmovie: p729260 TCM: 12762004 Metacritic: person/mackenzie-davis TV.com: people/mackenzie-davis
Discogs: 7542674 Modifica els identificadors a Wikidata

Mackenzie Davis ( lahir 1 April 1987) adalah aktris asal Kanada.[2] Dia membuat debut filmnya di Smashed (2012), dan kemudian muncul di Breathe In, What If (2013), That Awkward Moment (2014), The Martian (2015), Blade Runner 2049 (2017), dan Happiest Season (2020 ).[3][4] Dia menerima nominasi Canadian Screen Award untuk The F Word (2013).[5]

Dari 2014 hingga 2017, ia bermain sebagai programmer komputer Cameron Howe dalam serial televisi Halt and Catch Fire.[6] Dia juga ikut membintangi episode "San Junipero" dari serial televisi Black Mirror. Pada 2019, ia bermain sebagai prajurit super di Terminator: Dark Fate.

Kehidupan awal

Davis lahir pada 1 April 1987 di Vancouver, British Columbia, dari pasangan Lotte, seorang desainer grafis dari Afrika Selatan, dan John Davis, seorang penata rambut dari Liverpool, Inggris. Orang tuanya memiliki AG Hair Care.[7] Dia lulus dari Sekolah Collingwood swasta di pinggiran kota West Vancouver pada 2005 dan kemudian kuliah di Universitas McGill di Montreal, Quebec.[8] Dia melanjutkan belajar akting di Neighborhood Playhouse di New York City.[9][10]

Karier

Mackenzie Davis speaking at the 2019 San Diego Comic-Con International

Davis ditemukan oleh sutradara, penulis skenario, dan produser film Amerika Serikat, Drake Doremus, yang memutuskan untuk memilihnya sebagai peran pendukung dalam film Breathe In pada 2013.[11] Pada 2015, Davis muncul di The Martian sebagai insinyur komunikasi satelit NASA bernama Mindy Park.[12][13] Dari 2014 hingga 2017, ia memainkan programer Cameron Howe di Halt and Catch Fire selama empat musim.[14][15]

Pada 2016, ia bermain sebagai Yorkie di "San Junipero", sebuah episode dari serial antologi Black Mirror.[16] Pada Juni 2016, Davis berperan sebagai Mariette di Blade Runner 2049.[17]

Pada 2019, ia menjadi salah satu pemeran terbaru yang bergabung di Terminator: Dark Fate. Dalam film tersebut, Mackenzie berperan sebagai prajurit super dari masa depan yang dikirim kembali ke masa lalu untuk melindungi Dani Ramos.[18][19][20] Pada Oktober 2019, ia berperan sebagai salah satu peran utama dalam miniseri HBO Max Station Eleven.[21]

Pada 2020, Davis berperan sebagai Kate di The Turning, bermain bersama dengan Finn Wolfhard dan Brooklynn Prince. Film ini merupakan adaptasi modern dari novel horor tahun 1898 berjudul The Turn of the Screw oleh Henry James.[22][23][24] Dia juga bermain sebagai Diana Hastings dalam Irresistible, sebuah film oleh Jon Stewart yang bercerita tentang pengaruh uang yang terlalu besar pada sistem pemilihan Amerika.[25][26] Dia juga membintangi rom-com Happiest Season yang dibintangi Kristen Stewart dan Aubrey Plaza.[27][28][29]

Referensi

  1. ^ Zhong, Fan (March 2013). "On the Verge: Mackenzie Davis". W. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-03-29. Diakses tanggal March 29, 2014. 
  2. ^ "'We Gotta Get Out of This Place' actress Mackenzie Davis breaks out". Los Angeles Times (dalam bahasa Inggris). 2013-09-21. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  3. ^ "'We Gotta Get Out of This Place' actress Mackenzie Davis breaks out". Los Angeles Times, September 21, 2013.
  4. ^ "Sundance: Mackenzie Davis takes center stage". Variety, January 19, 2013.
  5. ^ "Canadian Screen Awards: Orphan Black, Less Than Kind, Enemy nominated". CBC News, January 13, 2014.
  6. ^ "Mackenzie Davis on her Black Mirror tech fears and Blade Runner reboot". thestar.com (dalam bahasa Inggris). 2016-10-31. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  7. ^ "Behind The Chair - Articles". web.archive.org. 2016-03-04. Archived from the original on 2016-03-04. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  8. ^ "From Black Mirror to Blade Runner". mcgillnews.mcgill.ca (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  9. ^ "Mackenzie Davis". Interview Magazine (dalam bahasa Inggris). 2017-06-02. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  10. ^ Smith, Krista. "Mackenzie Davis Talks The Martian, Halt and Catch Fire, and More". Vanity Fair (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  11. ^ Friedman, Molly. "Mackenzie Davis is breaking out in 'Breathe In' and 'That Awkward Moment'". nydailynews.com. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  12. ^ Jung, E. Alex (2017-08-14). "Mackenzie Davis on Whitewashing, Equal Pay, and Feminism". Vulture (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  13. ^ Scharf, Lindzi; Scharf, Lindzi (2015-09-28). "Mackenzie Davis Breaks Out With Ridley Scott's 'The Martian'". WWD (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  14. ^ "Mackenzie Davis on Halt and Catch Fire and Blade Runner 2049". Collider (dalam bahasa Inggris). 2017-09-16. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  15. ^ Fetters, Ashley. "Mackenzie Davis, the Girl Genius of 'Halt and Catch Fire'". GQ (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  16. ^ Pedersen, Erik; Pedersen, Erik (2016-10-07). "'Black Mirror' Season 3 Trailer: "No One Is This Happy"". Deadline (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  17. ^ "'Martian' Actress Mackenzie Davis Joins 'Blade Runner' Sequel (Exclusive)". The Hollywood Reporter (dalam bahasa Inggris). 2016-06-07. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  18. ^ Times, I. D. N.; Beauty, Venita. "Curi Perhatian di Terminator: Dark Fate, Ini 10 Pesona Mackenzie Davis". IDN Times. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  19. ^ Pangerang, Andi Muttya Keteng (ed.). "Terminator: Dark Fate Ajarkan Mackenzie Davis Jadi Wanita Kuat". Kompas.com. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  20. ^ "Mackenzie Davis: "There's no demand for a 'Terminator: Dark Fate' sequel'". NME | Music, Film, TV, Gaming & Pop Culture News (dalam bahasa Inggris). 2020-06-26. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  21. ^ Andreeva, Nellie; Andreeva, Nellie (2019-10-18). "Mackenzie Davis & Himesh Patel To Star In 'Station Eleven' HBO Max Limited Series". Deadline (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  22. ^ Dry, Jude; Dry, Jude (2020-01-23). "'The Turning' Review: Mackenzie Davis Burns Up Feminist Twist on 'The Innocents'". IndieWire (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  23. ^ "Sinopsis The Turning, Mimpi Buruk Pengasuh Anak". CNN Indonesia. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  24. ^ "Not much 'Turning' point, just heaps of horrors". Boston Herald (dalam bahasa Inggris). 2020-01-24. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  25. ^ "Mackenzie Davis: 'America's election system is corrupt, peculiar and driven by greed'". The Independent (dalam bahasa Inggris). 2020-06-29. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  26. ^ N'Duka, Amanda; N'Duka, Amanda (2019-04-10). "Mackenzie Davis Joins Jon Stewart-Directed Comedy 'Irresistible'". Deadline (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  27. ^ "Like Everyone Else, Mackenzie Davis and Charlize Theron Discuss "Happiest Season"". Interview Magazine (dalam bahasa Inggris). 2020-12-02. Diakses tanggal 2021-02-14. 
  28. ^ Halliwell, Kate (2020-11-27). "An Ode to the Height Difference in 'Happiest Season'". The Ringer (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 
  29. ^ Specter, Emma. "Mackenzie Davis on "Happiest Season," Working With Clea DuVall, and That One Black Mirror Episode". Vogue (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2021-02-14. 

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya