Share to:

 

Masa nifas

Pusat perawatan masa nifas di Johor, Malaysia.

Masa nifas atau mengsandaran[1] adalah periode pasca kelahiran bayi di mana tubuh ibu mengalami proses pemulihan secara fisik dan psikologis. Masa nifas dimulai setelah kelahiran plasenta dan berlangsung sekitar 6 hingga 8 minggu, meskipun rentangnya dapat bervariasi antara 6 hingga 40 hari. Selama masa ini, organ reproduksi ibu mengalami pemulihan setelah proses kehamilan dan persalinan. [2]

Selain pemulihan fisik, ibu juga mengalami perubahan psikologis yang melibatkan proses pencapaian peran maternal dan kelekatan dengan bayinya. Oleh karena itu, penting bagi ibu nifas untuk mendapatkan asuhan pelayanan nifas yang bermutu. Standar waktu kunjungan nifas biasanya dianjurkan minimal 3 kali untuk memastikan ibu dan bayi mendapatkan perawatan yang tepat dan memadai selama periode ini. [2][3]

Tahapan

Postpartum memiliki empat tahap, pertama adalah Immediatiate postpartum yang biasanya sering terjadi perdarahan karena berada pada fase kritis dan harus dilakukan pemantauan lebih lanjut. Kedua, Early postpartum yaitu keadaan involusi uteri sudah dalam tahap normal. Ketiga, Late postpartum merupakan tahap di mana ibu sudah bisa mencoba untuk melakukan program KB Keluarga Berencana. Keempat Remote postpartum yaitu jangka waktu yang dibutuhkan ibu setelah melahirkan yang memiliki permasalahan atau komplikasi[4]

Komplikasi

Komplikasi yang bisa terjadi pada postpartum di antaranya adalah perdarahan pada vagina yang melebihi 1500 ml, muncul aroma dari vagina yang menyengat, adanya rasa nyeri pada daerah perineum, nyeri pada kepala yang berkepanjangan, terjadi perubahan pada payudara seperti; kemerahan, bengkak, dan ditemukannya benjolan, kedua kaki dan tangan membengkak dan terasa nyeri, serta pengilhatan buram.[5]

Perawatan

Perawatan yang pada ibu postpartum paling penting dan bisa dilakukan mandiri adalah perawatan payudara. Perawatan payudara bertujuan untuk mempercepat dan memperlancar pengeluaran ASI (Air Susu Ibu) juga merawat payudara agar tetap sehat dan menghindari komplikasi yang kemungkinan bisa terjadi. Salah satu perawatan payudara yang bisa dilakukan antara lain dengan menjaga kebersihan pada payudara, menggunakan bra yang longgar dan berbahan katun, melakukan beberapa pemijatan dan pengurutan pada payudara dengan menggunakan kompres hangat setiap pagi atau sore hari, dan selalu mengosongkan ASI setelah menyusui bayi agar ASi tidak mengendap di dalam payudara karena bisa menyebabkan mastitis.

Referensi

  1. ^ "Mengsandaran - KBBI VI". 
  2. ^ a b Febriati, Listia Dwi; Zakiyah, Zahrah; Ratnaningsih, Ester (2023-07-05). "HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN ADAPTASI PERUBAHAN PSIKOLOGI PADA IBU NIFAS". Jurnal Kebidanan Indonesia (dalam bahasa Inggris). 14 (2): 48–54. doi:10.36419/jki.v14i2.856. ISSN 2579-7824. 
  3. ^ Reinissa, Arindita; Indrawati, Fitri (2017-08-04). "Persepsi Ibu Nifas tentang Mutu Pelayanan Postnatal Care dengan Kunjungan Ulang". HIGEIA (Journal of Public Health Research and Development) (dalam bahasa Inggris). 1 (3): 33–42. ISSN 2541-5581. 
  4. ^ Fauziah, Siti (2015). Keperawatan Maternitas VOL. 2 Persalinan. Jakarta: PT Aditya Andrebina Agung. 
  5. ^ Wahyuningsih, Heni Puji (2018). Asuhan Kebidanan Nifas dan Menyusui. Jakarta: Kemenkes RI BPPSDMK & PPSDMK. 
Index: pl ar de en es fr it arz nl ja pt ceb sv uk vi war zh ru af ast az bg zh-min-nan bn be ca cs cy da et el eo eu fa gl ko hi hr id he ka la lv lt hu mk ms min no nn ce uz kk ro simple sk sl sr sh fi ta tt th tg azb tr ur zh-yue hy my ace als am an hyw ban bjn map-bms ba be-tarask bcl bpy bar bs br cv nv eml hif fo fy ga gd gu hak ha hsb io ig ilo ia ie os is jv kn ht ku ckb ky mrj lb lij li lmo mai mg ml zh-classical mr xmf mzn cdo mn nap new ne frr oc mhr or as pa pnb ps pms nds crh qu sa sah sco sq scn si sd szl su sw tl shn te bug vec vo wa wuu yi yo diq bat-smg zu lad kbd ang smn ab roa-rup frp arc gn av ay bh bi bo bxr cbk-zam co za dag ary se pdc dv dsb myv ext fur gv gag inh ki glk gan guw xal haw rw kbp pam csb kw km kv koi kg gom ks gcr lo lbe ltg lez nia ln jbo lg mt mi tw mwl mdf mnw nqo fj nah na nds-nl nrm nov om pi pag pap pfl pcd krc kaa ksh rm rue sm sat sc trv stq nso sn cu so srn kab roa-tara tet tpi to chr tum tk tyv udm ug vep fiu-vro vls wo xh zea ty ak bm ch ny ee ff got iu ik kl mad cr pih ami pwn pnt dz rmy rn sg st tn ss ti din chy ts kcg ve 
Prefix: a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x y z 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9 
Kembali kehalaman sebelumnya