Ora
Ora (Hanzi: 欧拉; Pinyin: Oūlā;) adalah merek mobil penumpang listrik Tiongkok dari Great Wall Motors, diperkenalkan pada tahun 2018. Menurut Great Wall Motors, Ora adalah singkatan dari open, reliable, dan alternative, sekaligus memberi penghormatan kepada Leonhard Euler, seorang ahli matematika terkemuka.[1] SejarahGreat Wall Motors mengumumkan membuat merek Ora, yang didedikasikan untuk jenis mobil listrik baru pada Mei 2018.[2] Saat itu, merek tersebut diluncurkan dengan dua model awal: crossover iQ5 (iQ) dan city car R1 (Black Cat).[3] Penjualan iQ secara resmi dimulai pada Agustus 2018.[4] Model Ora ketiga R2 (White Cat) pertama kali munculkan pada Juni 2019,[5] dan produksi secara resmi dimulai pada Juli 2020.[6] Penamaan kendaraan seri cat dilaporkan berdasarkan kutipan terkenal Deng Xiaoping: "Tidak peduli apakah itu kucing putih atau kucing hitam; selama dapat menangkap tikus, itu adalah kucing yang baik."[7][8] Merek Ora memasuki Eropa, Thailand, Malaysia, Afrika Selatan, dan Australia pada akhir 2022. Ora diperkenalkan pada GIIAS 2023 dan direncanakan akan dijual di Indonesia pada 2024.[9] KendaraanSaat ini
Terdahulu
Konsep
Referensi
Pranala luarWikimedia Commons memiliki media mengenai ORA vehicles. |