Perumnas
Perum Pembangunan Perumahan Nasional (bahasa Inggris: National Urban Development Corporation, NUDC) atau biasa disingkat menjadi Perumnas adalah sebuah badan usaha milik negara Indonesia yang bergerak di bidang pengembangan perumahan. Perusahaan ini telah membangun sekitar 600.000 unit rumah di lebih dari 150 kota di Indonesia. Melalui anak usahanya, perusahaan ini juga mengelola sebuah hotel, yakni Hotel Harris Sentraland di Semarang. Untuk mendukung kegiatan bisnisnya, perusahaan ini juga memiliki unit bisnis beton pracetak dan unit bisnis manajemen properti.[3] SejarahUpaya pembangunan rumah layak dengan harga terjangkau telah dimulai oleh Pemerintah Indonesia sejak tahun 1952 dengan pembentukan Jawatan Perumahan Rakyat dan Yayasan Kas Pembangunan (YKP). Hingga tahun 1961, YKP berhasil membangun 12.460 rumah di 12 kota di Indonesia. Pada tahun 1974, Pemerintah Indonesia resmi mendirikan perusahaan ini,[4] serta menunjuk BTN sebagai penyedia kredit pemilikan rumahnya.[5] Perumahan berskala besar yang pernah dibangun oleh perusahaan ini antara lain terletak di Medan Helvetia, Medan; Bukit Kecil, Palembang; Banyumanik, Semarang; Tamalanrea, Makassar; Gayungan, Surabaya; dan Antapani, Bandung.[3] Referensi
Pranala luar
|