Federasi Tiongkok Demokratis
Federasi Tiongkok Demokratis (FTD) adalah kelompok politik yang berbasis di Kanada guna mengadvokasi demokratisasi Tiongkok dengan menentang Partai Komunis Tiongkok dan mendukung hak asasi manusia. Didirikan pada 22 September 1989 di Paris, Prancis, setelah peristiwa unjuk rasa Lapangan Tiananmen 1989. Federasi ini memiliki anggota di seluruh dunia, termasuk di Tiongkok Daratan. Para anggotanya yang aktif berada di Hong Kong, Taiwan, Kanada, Amerika Serikat, Australia, Selandia Baru, Inggris, Prancis, Jerman, Jepang, Thailand, negara-negara Eropa dan Asia lainnya. Kelompok ini sangat aktif, terutama lima tahun setelah unjuk rasa Lapangan Tiananmen 1989 dan telah dihidupkan kembali secara substansial, sejak tahun 2003 telah mulai menyelenggarakan kongres besar yang sangat menarik minat Aktivis Demokrasi Tiongkok terkemuka dan orang-orang Tiongkok di pengasingan.[1] Pada tahun 2005, Chen Yonglin, seorang konsul jenderal Tiongkok yang saat itu bekerja di Sydney, membelot ke pemerintah Australia dengan klaim resmi untuk mencari suaka politik. Chen mengatakan bahwa sebuah jaringan yang terdiri dari 1.000 mata-mata pemerintah Tiongkok beroperasi di Australia, membuat ketua FTD cabang Australia berkomentar bahwa pernyataan semacam itu dapat "menimbulkan suasana ketidakpercayaan dan bahkan antagonisme terhadap komunitas Tiongkok."[2] Pada 8 Oktober 2012, selama Kongres FTD ke-11, Sheng Xue, yang tinggal di Kanada terpilih menjadi Presiden FTD. Dia adalah presiden wanita pertama FTD dan presiden wanita pertama dari sebuah organisasi besar gerakan pro-demokrasi Tiongkok yang ada di luar negeri. Pada 24 Maret 2017, selama Kongres FTD ke-13, Chin Jin, yang tinggal di Australia, terpilih sebagai Presiden. Jin Xiuhong dari Amerika Serikat, Sheng Xue dari Kanada, Wang Dai dari Jepang dan Zhang Jian dari Prancis semuanya terpilih menjadi Wakil Presiden, dan Luo Le dari Kanada terpilih sebagai Ketua Komite Pengawas. Mantan Presiden FTD lainnya termasuk Yan Jiaqi dan Wan Runnan, keduanya tinggal di Prancis selama tahap awal pembentukan FTD, setelah itu Yan pindah ke Amerika Serikat, sedangkan Wan Runnan hingga saat ini masih tinggal di Paris. Referensi
|