Juice Newton
Judy Kay "Juice" Newton (lahir 18 Februari 1952) adalah seorang penyanyi, penulis lagu, dan musisi pop serta country asal Amerika Serikat. Sampai saat ini, Newton telah menerima lima nominasi Penghargaan Grammy dalam kategori Vokalis Pop Wanita Terbaik dan Vokalis Country Wanita Terbaik – menang sekali pada tahun 1983 – serta Penghargaan ACM untuk Artis Wanita Pendatang Baru Terbaik dan dua penghargaan Album Artis Wanita Billboard Terbaik Tahun Ini (menang secara berturut-turut). Newton juga mendapatkan penghargaan lainnya termasuk People's Choice Award untuk "Vokalis Wanita Terbaik" dan "Artis Country Internasional Nomor Satu" dari Australian Music Media. DiskografiAlbum studio
Referensi
Pranala luarWikimedia Commons memiliki media mengenai Juice Newton.
|