Share to:

 

Provinsi Songkhla

Songkhla
สงขลา
Lambang resmi Songkhla
Peta Thailand dengan Provinsi Songkhla yang diarsir
Peta Thailand dengan Provinsi Songkhla yang diarsir
Negara Thailand
CapitalSongkhla
Pemerintahan
 • GubernurWinyu Thongsakun (sejak Oktober 2009)
Luas
 • Total7.393,9 km2 (28,548 sq mi)
Peringkat26
Populasi
 (2007)
 • Total1.324.915
 • Peringkat11
 • Kepadatan179,2/km2 (4,640/sq mi)
 • Peringkat kepadatan14
Zona waktuUTC+7 (Zona waktu Thailand)
Kode ISO 3166TH-90

Songkhla (bahasa Thai: สงขลา, bahasa Melayu: Singgora) adalah salah satu provinsi (changwat) milik Thailand di selatan. Provinsi-provinsi yang bertetanggaan dengannya (dari timur, searah putaran jarum jam) adalah Satun, Phatthalung, Nakhon Si Thammarat, Pattani, dan Yala. Di sebelah selatannya terdapat Negara Bagian Kedah dan Negara Bagian Perlis, kedua-duanya milik Malaysia.

Tidak seperti sebagian besar provinsi lainnya, ibu kota Songkhla bukanlah kota terbesar di provinsi yang bersangkutan. Kota yang lebih baru, Hat Yai, dengan populasi 359.813 jiwa, adalah cukup besar, kira-kira dua kali populasi Songkhla (163.072 jiwa).

Pembagian administratif

Peta Distrik
Peta Distrik

Provinsi Songkhla dibagi menjadi 16 distrik (amphoe), yang kemudian dibagi-bagi lagi menjadi 127 subdistrik (tambon) dan 987 desa (muban).

Distrik Chana (Melayu: Chenok), Thepa (Melayu:Tiba) ditarik dari Provinsi Pattani dan diserahkan kepada Provinsi Songkhla pada masa reformasi thesaphiban pada tahun 1900.

  1. Mueang Songkhla (Melayu: Singgora)
  2. Sathing Phra
  3. Chana (Melayu: Chenok)
  4. Na Thawi (Melayu: Nawi)
  5. Thepha (Melayu: Tiba)
  6. Saba Yoi (Melayu: Sebayu)
  7. Ranot (Melayu: Renut)
  8. Krasae Sin
  1. Rattaphum
  2. Sadao (Melayu: Sendawa)
  3. Hat Yai
  4. Na Mom
  5. Khuan Niang
  6. Bang Klam
  7. Singhanakhon
  8. Khlong Hoi Khong

Referensi

Pranala luar

7°12′19″N 100°35′49″E / 7.20528°N 100.59694°E / 7.20528; 100.59694

Kembali kehalaman sebelumnya