Sekolah Tinggi Islam Al-Mukmin Surakarta
Sekolah Tinggi Islam Al-Mukmin Surakarta (disingkat STIM Surakarta) dengan Nomor-PT 213035 di laman PDDikti Kemendikbud adalah salah satu perguruan tinggi swasta berbasis Islam di Indonesia yang berlokasi di Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah. Perguruan tinggi ini dikelola oleh Yayasan Pendidikan Islam dan Asuhan Yatim Al-Mukmin (YPIA) Surakarta, Cemani, Grogol, Sukoharjo.[1], SejarahAwalnya, Yayasan Pendidikan dan Asuhan Yatim (YPIA) Al-Mukmin membuat Al-Ma’had Aly Al-Mukmin sebagai wadah untuk kajian lanjut studi Islam (dirosah Islamiyyah) dengan lama pendidikan 3 tahun atau setingkat dengan diploma tiga (D3). Karena Ma’had Aly ini informal, maka Alumni Ma’had Aly kemudian melanjutkan jenjang S1-nya ke IAIN Surakarta dengan cara mentransfer beberapa mata kuliah yang diakui IAIN Surakarta. Alumni Ma’had Aly masih harus melaksanakan kuliah dua semester dan membuat skripsi di IAIN Surakarta. Setelah Ma’had Aly berjalan kurang lebih 24 tahun, maka ada upaya untuk pengembangan Ma’had Aly menjadi Perguruan Tinggi Islam mandiri hingga menjadi Universitas terkemuka berbasis pondok pesantren. Pada akhir tahun 2009, YPIA membuat tim untuk melakukan pengkajian secara komprehensif untuk mempersiapkan berdirinya sekolah tinggi dan mempersiapkan langkah-langkah pendiriannya. Maka dibentuklah tim pendirian yang diketuai oleh Ustadz Drs. H. Nor Hadi, M.Pd., yang sekaligus Direktur Ma’had Aly. Penasehat tim terdiri dari sesepuh pesantren Al-Mukmin yaitu KH. Amir, SH., KH. Wahyuddin, Lc., Drs. KH. Farid Ma’ruf, Drs. KH. Taufiq Usman, MSI., dan Ustadz Muallif Rosyidi, BA. Sedang sebagai tim perumus konsep diantaranya adalah Ustadz Dr. H.M. Fajar Shodiq, MAg., Dr. H. Abdul Matin Salman, Lc., MAg., Ust. Sutino, MPd., Ust. Zahroddin Fanani, MPI, H.M. Ikhsanudin, MSI., Ust. Shofa Hidayat, MPd. dan lainnya dengan didukung oleh TU Ma’had Aly dan TU YPIA. Setelah tim selesai menyiapkan proposal pendirian perguruan tinggi, maka kemudian diajukan ke Koordinator Perguruan Tinggi Agama Islam Swasta (Kopertais) yang berpusat di IAIN Semarang untuk meminta rekomendasi. Kopertasi X sudah melakukan visitasi serta melihat persiapan gedung, kurikulum, fasilitas lainnya yang mengarah sudah lebih dari cukup bagi YPIA untuk mendirikan perguruan tinggi. Akan tetapi pada akhir agustus melalui surat dari Dirjen Pendis No. Dj. I/PP.00.9/1273/2010 dinyatakan bahwa 2010 Dirjen pendis tidak menerima usulan pendirian perguruan tinggi agama Islam swasta baru. Oleh karena itu, al-Mukmin tetap menjalankan proses pendidikan Ma'had Aly sambil menunggu kebijakan Direjen Pendis untuk pembukaan kampus swasta baru yang untuk sementara dimoratorium. Tahun 2011 Tim YPIA, mengirimkan lagi proposal untuk izin pendirian STIM ke Direktorat Pendidikan Tinggi Islam. Untuk mendukung proses perizinan, dilaksanakan audiensi oleh perwakilan YPIA dan Tim pendirian ke Kemenag Pusat bertemu Wakil Menteri Agama, Prof. Nasaruddin Umar, Dirjen Pendidikan Islam, Direktur Diktis, dan Kasi bidang pendaftaran perguruan tinggi swasta. Tim YPIA yang berangkat audiensi yaitu Ust. Wahyuddin, Lc., Ust. Drs. H. Taufiq Usman, MSI, Ust. H. Noor Hadi, MPd., Ust. H.M. Fajar Shodiq, MAg., M. Ikhsanudin, MSI., Dr. H. Abdul Matin Salman, Lc., MAg., dengan kendaraan Pesantren Al-Mukmin yang disopiri oleh Ust. Mansur. Hasil audiensi didapatkan kesimpulan bahwa izin STIM bisa dibuka tahun 2012. Pada tahun 2012 izin STIM turun dengan keputusan Dirjen Pendidikan Islam nomor Dj. 1/149/2012. STIM Surakarta resmi berdiri sejak 27 Januari 2012 melalui Surat Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia No.DJ.I/149/2012.[1][2] Dari tiga program studi yang diajukan, baru disetujui satu program studi yaitu Pendidikan Bahasa Arab (PBA). Setelah izin turun kemudian ditata pengelola STIM dari pimpinan, kaprodi, hingga TU. Periode pertama 2012-2014, Ketua STIM dipegang oleh Ust. H. Noor Hadi, MPd. Pada periode pertama ini, STIM fokus pada pengenalan STIM ke publik, penerimaan mahasiswa baru, dan pengurusan akreditasi STIM. Dikarenakan Ust. H. Noor Hadi, MPd. wafat, maka harus ada suksesi di STIM dan kepemimpinan STIM dilanjutkan periode kedua oleh Ust. Sutino, M.Pd., yang memegang tumpuk kepemimpinan STIM sejak tahun 2014 s/d september 2020. Dalam periode ust. Sutino, MPd. mengembangkan lebih lanjut menejemen institusi STIM, SDM, sarana prasana dan pengembangan kualitas dan kuantitas jumlah mahasiswa STIM. Sejak berakhirnya kepemimpinan kedua oleh ust. Sutino, M.Pd.I. pada bulan september 2020, maka Pimpinan Yayasan Pendidikan dan Asuhan Yatim (YPIA) Al-Mukmin melakukan pertemuan untuk mengadakan pemilihan Pimpinan STIM Surakarta selanjutnya. Akhirnya terpilihnya ust. Sudarmadi Putra, M.Ud. untuk melanjutkan amanah kepemimpinan Ketua STIM Surakarta yang ketiga menjadi Ketua STIM Surakarta periode tahun 2020-2024. selama kepemimpinan Ust. Sudarmadi telah banyak membuat program dan inovasi diantaranya penambahan SDM, peningkatan mutu kompetensi SDM melalui pelatihan-pelatihan, pembangunan gedung, peningkatan fasilitas perkantoran, penambahan sarana prasarana seperti gedung asrama putra dan putri untuk mahasiswa yang datang dari luar provinsi, penyediaan kendaraan dinas STIM Surakarta, pemberian beasiswa kepada mahasiswa berprestasi dibidang akademik dan non akademik dan mahasiswa kurang mampu, pemberian apresiasi dan penghargaan bagi dosen yang memiliki prestasi karya ilmiah. Selama memimpin STIM Surakarta Ust. Sudarmadi, M.Ud. juga mendapat program beasiswa 5000 doktoral dari Kementerian Agama RI dan menyelesaikan pendidikan Doktoral di UIN Walisongo Semarang pada bulan juli 2024, sebelum berakhirnya masa kepemimpinan beliau ustadz Dr. Sudarmadi, M.Ud. pada bulan agustus 2024 maka saat ini STIM Surakarta sudah memiliki 6 dosen yang bergelar doktor yaitu Dr. Sudarmadi Putra, M.Ud., Dr. Budi Harjo, M.Pd., Dr. Zahrodin, Fanani, M.P.I., Dr. Kafin Jaladri, M.A., Dr. Warsito, M.P.I., Dr. Rakhmad Agung Hidayatullah, M.M. Kepemimpinan STIM Surakarta selanjutnya diamanahkan kepada Ustadz Dr. Zahrodin, Fanani, M.P.I. dengan masa bakti 2024-2028, saat artikel ini dituliskan beliau Ustadz Dr. Zahrodin Fanani, M.P.I. baru memimpin STIM Surakarta terhitung 2 bulan pasca dilantik sebagai Ketua STIM Surakarta. sebagai penerus kepemimpinan STIM Surakarta beliau menyampaikan tetap melanjutkan program yang sudah berjalan dan akan meningkatkan kualitas STIM Surakarta dimasa mendatang. PimpinanStruktur Organisasi STIM Surakarta Periode 2024-2028 terdiri dari:[3]
DOSEN NIDN
AkreditasiSTIM Surakarta telah resmi dinyatakan sebagai institusi perguruan tinggi terakreditasi Baik oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).[4] Visi STIM Surakarta ”Terwujudnya lembaga pendidikan tinggi yang unggul dan terkemuka dalam pemaduan dan pengembangan pendidikan, keilmuan dan profesionalitas dengan didasari nilai-nilai Islam dan pesantren” Misi STIM Surakarta
Program studiSTIM Surakarta memiliki 1 program studi sebagai berikut:[4]
Visi Prodi Pendidikan Bahasa Arab “Menjadi Program Studi yang unggul dalam pengembangan ilmu Pendidikan Bahasa Arab berbasis pesantren dan al-Qur’an guna menyiapkan guru bahasa Arab yang profesional, dan shalih Pada tahun 2024 tingkat Nasional. Misi Prodi Pendidikan Bahasa Arab
Referensi
Pranala luar
Lihat pula
|