Sikander Bakht
Sikander Bakht (24 Agustus 1918 – 23 Februari 2004) adalah seorang politikus asal India yang berasal dari Kongres Nasional India, Partai Janata dan terakhir, Partai Bharatiya Janata (PBJ).[1] Ia terpilih menjadi Wakil Presiden PBJ, bertugas sebagai pemimpin partai tersebut dalam Rajya Sabha, dan sebagai menteri kabinet dalam pemerintahan Aliansi Demokratik Nasional pimpinan Atal Bihari Vajpayee. Pada 2000, ia dianugerahi Padma Vibhushan, penghargaan sipil tertinggi kedua dari Pemerintah India. Lihat pulaReferensi
Pranala luar
|