Paula, janda bercerai tiba-tiba ditinggalkan oleh pacarnya tanpa ada kejelasan. Tidak hanya itu pacarnya tersebut telah melimpahkan hak sewa apartemen mereka kepada seorang aktor. Setelah beberapa negosiasi akhirnya mereka sepakat untuk berbagi apartemen, dan Paula pun berjanji untuk tetap menjaga jarak dengan sang aktor.
Pada awalnya film ini hendak diberi judul “Bogart Slept Here” dimana Robert De Niro jadi peran utama dan Mike Nichols jadi sutradara. Namun perbedaan pemahaman dan konsep membuat keduanya mengundurkan diri hanya dua minggu sebelum syuting dimulai.
Film ini merupakan salah satu dari dua film arahan Herbert Ross pada tahun 1977 yang dinominasikan sebagai “Best Film of the Year”. Satunya lagi film berjudul The Turning Point.