Share to:

 

Jalan Galunggung (Jakarta)

Bus Transjakarta rute 6M (Stasiun Manggarai - Blok M) melewati Jalan Galunggung menuju Kuningan.

Jalan Galunggung adalah salah satu jalan utama di Jakarta. Jalan ini menghubungkan Pasar Rumput, Kuningan, Kawasan berorientasi transit Dukuh Atas, dan Stasiun Sudirman. Jalan ini diambil dari nama gunung di Jawa Barat, Gunung Galunggung. Jalan ini melintang sepanjang 1,2 kilometer dari persimpangan Jembatan Ciliwung Latuharhari/Jembatan Halimun sampai persimpangan Dukuh Atas. Jalan ini berada di Jakarta Selatan. Jalan ini melintasi dua kelurahan:

Jalan ini memiliki cukup banyak lubang, meski terletak dekat dengan pusat kota.[1] Pada tahun 2019, terjadi rekayasa lalu lintas di jalan dan Jalan Setiabudi Tengah ini dari arah Dukuh Atas.[2][3][4][5][6][7] Selain itu, di jalan ini sedang dibangun pusat transit (Serambi Temu Dukuh Atas) yang menghubungkan Stasiun LRT Dukuh Atas dan Stasiun Sudirman.[8][9][10][11][12][13]

Persimpangan

Jalan ini memiliki tiga persimpangan, yakni:

  • Persimpangan Jembatan Ciliwung Latuharhari/Jembatan Halimun (menuju Menteng)
  • Persimpangan Jalan Gembira (menuju Kuningan)
  • Persimpangan Dukuh Atas (menuju Bendungan Hilir, Semanggi, Blok M)

Transportasi

Jalur Bus

Transjakarta

Pemberhentian bus Transjakarta di Jalan Galunggung, Halte Halimun

Jalan Galunggung dilewati oleh Transjakarta Koridor 4. Terdapat satu halte, yakni:

Rute-rute bus Transjakarta yang melewati Jalan ini adalah:

Referensi

  1. ^ Hawari, Ahmad Tri (2022-10-23). "Jalan Berlubang Bahayakan Pengendara - poskota.co.id". poskota.co.id. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  2. ^ Umasugi, Ryana Aryadita (2019-06-17). Patnistik, Egidius, ed. "Jalan Setiabudi Tengah Ditutup, Sejumlah Pengendara Bingung". Kompas.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  3. ^ Maulana, Aditya, ed. (2019-06-13). "Simak Rekayasa Lalu Lintas saat Jalan Setiabudi Jakarta di Tutup". Kompas.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  4. ^ "Ada Proyek LRT, Jalan Setiabudi Tengah Ditutup Hingga 2020". CNN Indonesia. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  5. ^ "Satu Arah Sudirman ke Dukuh Bawah Dimulai, Pengendara Bingung". CNN Indonesia. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  6. ^ author, Hendra (2019-02-11). "Besok! Kawasan Dukuh Bawah, Jakarta Bakal Berlakukan Satu Arah - GridOto.com". www.gridoto.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  7. ^ Sutarno (2019-12-04). Ayyubi, Sholahuddin Al, ed. "Ini Rute Rekayasa Lalu lintas di Kawasan Dukuh Atas". Bisnis.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  8. ^ Redaksi (2022-05-25). "Juli Ini Ditargetkan Pembangunan Serambi Temu Dukuh Atas Rampung". Kastara.id. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  9. ^ Irawan, Peri (2022-09-06). "Bakal Dilintasi Satu Juta Orang per Hari, Serambi Temu Dukuh Atas Sudah 84 Persen". Kosadata. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-10-31. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  10. ^ "Per 6 Juni, Pembangunan JPM "Serambi Temu" Dukuh Atas Capai 50,04 Persen | MRT Jakarta". jakartamrt.co.id. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  11. ^ Bogiarto, Widodo (2022-09-07). "Pembangunan Serambi Temu Dukuh Atas Dikebut, akan Dilintasi 1 Juta Penumpang Per Hari". RMOLJAKARTA. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  12. ^ Damayanti, Aulia. "JPM Serambi Temu Dukuh Atas Rampung Akhir 2022, Stasiun LRT-KRL Nyambung". detikcom. Diakses tanggal 2022-10-31. 
  13. ^ "JPM Serambi Temu Dukuh Atas Rampung Desember 2022, Stasiun LRT-KRL Nyambung". beritatrans.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2022-10-31. 
  14. ^ Oktaviani, Tari (2022-10-26). Nailufar, Nibras Nada, ed. "Rute Transjakarta 4 Pulogadung-Tosari". Kompas.com. Diakses tanggal 2022-10-31. 

Lihat juga

Jalan sebelumnya:
Jalan RM Margono Djojohadikoesoemo
Jalur Jalan Raya Pejompongan - Pulo Gadung Jalan berikutnya:
Jalan Sultan Agung
Kembali kehalaman sebelumnya