Pupuk Sriwidjaja Palembang
PT Pupuk Sriwidjaja Palembang atau biasa disingkat menjadi Pusri, adalah anak usaha Pupuk Indonesia yang bergerak di bidang produksi pupuk dan amoniak. Selain pabrik di Palembang, perusahaan ini juga memiliki unit pengantongan pupuk di Medan, Semarang, Cilacap, dan Banyuwangi.[2][3] SejarahPerusahaan ini didirikan oleh Pupuk Sriwidjaja pada bulan Desember 1959 untuk menangani aktivitas operasional dari pabrik pupuk di Palembang, agar Pupuk Sriwidjaja dapat fokus menjadi induk bagi anak-anak usahanya. Perusahaan ini lalu mulai beroperasi secara penuh dua bulan kemudian.[4] Pada tahun 2013, perusahaan ini meletakkan batu pertama pembangunan Pabrik Pusri IIB untuk menggantikan Pabrik Pusri II. Pada bulan Maret 2015, bersama Comeco Gulf, perusahaan ini mendirikan PT Pusri Agro Lestari untuk berbisnis di bidang perdagangan pestisida. Pada bulan Januari 2016, perusahaan ini mulai mengoperasikan Pabrik NPK Fusion I dengan kapasitas terpasang sebesar 100.000 ton per tahun. Pada tahun 2017, perusahaan ini mulai mengoperasikan Pabrik Pusri IIB. Pada tahun 2018, perusahaan ini meletakkan batu pertama pembangunan Pabrik NPK Fusion II yang akhirnya mulai dioperasikan dua tahun kemudian dengan kapasitas terpasang sebesar 2×100.000 ton per tahun.[2][3] Referensi
Pranala luar
|