Share to:

 

Unicor Prima Motor

PT. Unicor Prima Motor, anak usaha Indomobil, mengawali kiprahnya pada tahun 1980,[1] sebagai agen tunggal dari mobil Mazda dan Hino Motors di Indonesia (pabriknya oleh PT National Motors).[2] Kerjasama ini tetap bertahan hingga 31 Maret 2006 ketika Mazda memutuskan menangani sendiri keagenan mobilnya di Indonesia dan memutus kerjasama dengan Unicor.[3] Keagenan Hino sendiri masih bertahan hingga kini.[4] Unicor kemudian dijadikan joint venture antara Chery Automobile Co. Ltd. dan PT. Indomobil Group yang didirikan untuk merakit dan mendistribusikan mobil di Indonesia pada bulan Desember 2006. Namun, akibat kurang laku, produksi dan keagenan Chery sendiri ditangguhkan pada 2011.[5]

Rujukan

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya